Blog

Coffee Morning, PKPA Launching Ibu Berdaya Miliki Usaha

Mendorong Bisnis Dalam Pemenuhan Hak Anak, PKPA Launching Assosiasi Pengusaha Perempuan Perduli Anak (APPPA)

Yayasan Pusat Kajian dan Perlindungan Anak menyelenggarakan kegiatan Coffee Morning bertajuk Mendorong Bisnis Dalam Pemenuhan Hak Anak. Coffee Morning ini diselenggarakan pada tanggal 19 Desember 2023 di Rabers Cafe Medan. Dihadiri oleh pengusaha perempuan dampingan PKPA dan pembisnis dari berbagai sektor usaha. Coffee Morning tersebut merupakan bagian dari program pendampingan Street Children yang didanai oleh Kinder Not Hilfe Germany (KNH Germany).

Dalam kesempatan ini seluruh pengusaha perempuan memperkenalkan bisnis dan produk mereka kepada seluruh peserta yang hadir. Ada berbagai macam produk bisnis yang diperkenalkan seperti bunga, bawang, kue, parfum dan banyak produk lainnya. Produk yang menjadi hasil dari pendampingan yang diberikan oleh Yayasan PKPA untuk mendukung usaha keluarga.

Dalam kesempatan tersebut PKPA juga melakukan launching Assosiasi Pengusaha Perempuan Perduli Anak (APPPA). Pada kesempatan tersebut terpilihlah Ketua APPPA Aisyah Azhar Adam. Beliau menyampaikan bahwa asosiasi ini dibentuk sebagai wadah bagi para perempuan baik pengusaha maupun non pengusaha. Sehingga bisa belajar lebih banyak terkait bisnis dan edukasi pemenuhan hak anak.

“Kita terbentuk dari ibu-ibu pengusaha yang ada di Medan. Mungkin yang sedikit berbeda dari komunitas lain ataupun pengusaha lain, kita tidak hanya melakukan bisnis. Kalau kita fokusnya memang memberdayakan usahanya kemudian kita punya kewajiban memberikan perlindungan hak untuk anak-anak yang ada di Medan,” Papar beliau.

“Nantinya pengusaha yang tergabung di dalam APPPA akan berkomitment untuk menyisihkan 2,5% dari pendapatan usaha sebagai bentuk komitmen untuk memberikan perlindungan hak kepada anak-anak. Tujuannya adalah memberikan kontribusi untuk perlindungan anak-anak dengan memberdayakan perempuan-perempuan pengusaha” Lanjut Ketua APPPA tersebut.

Tidak hanya itu, PKPA juga memperkenalkan budidaya jamur sebagai unit usaha bersama ibu-ibu dampingan Yayasan PKPA. Unit Usaha bertujuan untuk mendorong ekonomi keluarga. Sebelumnya PKPA sudah memberikan pelatihan proses budidaya jamur hingga proses pemasaran hasil budidaya.

Di akhir acara para peserta berkeliling melihat hasil produk bisnis anggota APPPA, dengan antusias anggota APPPA. Memperkenalkan produk masing masing dan memberikan bingkisan testimoni produk kepada seluruh peserta yang hadir. “Yayasan PKPA berharap seluruh dunia usaha dapat berkontribusi dan peduli tentang perlindungan anak dan perempuan. Karena pemenuhan hak anak dan pengasuhan yang positif juga menjadi fokus utama dalam upaya menciptakan generasi yang berkualitas. Kesetaraan gender menjadi poin penting dalam menjaga keharmonisan keluarga.” Tutup Sony Deputi Direktur Yayasan PKPA. (DMC_Rizky)

Kontak Pengaduan Kasus